JAKARTA – Majelis Murabbiyah Pusat (MMP) Muslimat Hidayatullah (Mushida) menggelar acara pelatihan daiyah bertajuk “Daurah Murabbiyah Wustha II Nasional” yang digelar selama 3 hari dibuka Jum’at (5/8/2022).
Ketua Panitia Zahratun Nahdhah mengatakan pelatihan ini untuk mengupgrade kapasitas murabbiyah halaqah kader Wustha dalam menjalankan peran dan amanahnya.
“Tujuannya diantaranya untuk mencetak Murabbiyah Halaqah Wustha yang memiliki kemampuan metodologi penyampaian materi Halaqah Wustha,” kata Zahra dalam keterangannya.
Dia menjelaskan, murabbiyah yang mumpuni dan sangat paham dengan yang akan disampaikannya dalam halaqah merupakan suatu keharusan. Karena melalui halaqah ini diharapkan ada transfer manhaj, wawasan, dan nilai-nilai adab kepada para mutarabbiyah.
Disamping itu, kegiatan ini akan dijadikan sebagai moment untuk kuatkan jalinan ukhuwah bagi para Murabbiyah Wilayah seluruh Indonesia, sebagai salah satu modal utama dalam mencapai suatu imamah jamaah yang diridhai Allah Ta’ala. Acara ini dihadiri oleh perwakilan peserta dari 34 provinsi di Tanah Air.
Kegiatan yang mengangkat tema “Meneguhkan Jatidiri Murabbiyah Menuju Sukses Tarbiyah dan Dakwah untuk Kebaikan Semesta” ini digelar di Komplek Gedung dan Wisma Pusat Dakwah Hidayatullah, Jalan Cipinang Cempedak I No. 14, Otista, Polonia, Kecamatan Jatinegara, Kota Jakarta Timur, Provinsi DKI Jakarta.(ybh/hio)