BMH Salurkan Peralatan Ibadah untuk Santri Penghafal Qur’an di Curup

REJANG LEBONG – Lembaga Amil Zakat Nasional Baitulmaal Hidayatullah (Laznas BMH) kantor perwakilan Provinsi Bengkulu distribusikan bantuan peralatan ibadah untuk para santri yatim dhuafa penghafal Al Qur’an kepada sejumlah tiitk di kawasan ini.

Salah satu lembaga penerima bantuan tersebut adalah Pondok Pesantren Hidayatullah, Yayasan Hidayatullah Curup, Jalan Anwar, Kesambe Lama, Kecamatan Curup Timur, Kabupaten Rejang Lebong, Bengkulu, Rabu (14//12/2022).

“Alhamdulillah, BMH salurkan peralatan ibadah yang menyasar sebanyak 565 santri yatim dhuafa penghafal qur’an di Bengkulu, salah satunya di Curup ini,” kata Kepala BMH Perwakilan Bengkulu, Mohammad Irwan, kepada media ini.

Dukungan untuk menguatkan pedidikan generasi penghafal Al Quran tersebut disambut gembira para santri Pondok Pesantren Hidayatullah yang berlokasi di kawasan dingin pada ketinggian Kesambe Lama, Kecamatan Curup Timur, Kabupaten Rejang Lebong, Bengkulu itu.

Hal itu seperti dikemukakan salah satu santriwati yang bernama Wulan. Santriwati yang berasal dari Bengkulu Tengah ini menyampaikan rasa syukurnya karena mendapatkan bingkisan peralatan shalat lengkap.

“Terimakasih kepada BMH dan para donatur yang telah memberikan peralatan ibadah kepadan kepada kami berupa muken, sajadah, dan banyak yang lain,” kata Wulan.

Santriwati yang telah memiliki hafalan Al Quran 5 Juz ini mendoakan semoga Allah SWT memberikan kemudahan selalu untuk BMH dan para donatur serta dilimpahkan kesehatan dan keberkahan rezeki.

Hal sanada juga diungkapkan oleh Ustadzah Fatimah selaku pengasuh (musyrifah) di Pondok Pesantren Hidayatullah Putri Curup atas bantuan yang diberikan kepada para santrinya itu. “Semoga berkah dan bermanfaat sebagai amal jariyah yang tak putus pahalanya,” tandasnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *