Telan Pil Pahit di Partai Final, Pargo/Erik keok Hadapi Dominasi Irwan/Yudi

juara

BENGKULU – Pasangan ganda putra Pargo/ Erik Jufri akhirnya menemui petaka setelah ditumbangkan Irwan/ Yudi di partai final Kejuaraan Tenis Meja yang digelar Hidayatullah Bengkulu dalan ajang menyemarakkan pra Silatnas Hidayatullah 2023 digelar Kampus Hidayatullah, Bengkulu, Kamis (14/9/2023).

Partai puncak itu berjalan seru. Di awal laga, sebetulnya dominasi permainan Pargo/ Erik Jufri sangat menonjol. Jual beli pukulan terjadi dengan sangat massif. Kedua tim berjibaku penuh tensi tinggi.

Bacaan Lainnya

Namun ketangguhan pertahanan pasangan Pargo/ Erik Jufri akhirnya runtuh juga setelah berkali kali dihadiahi counter smash telak dan keras dari Irwan/ Yudi.

Penguasaan permainan beralih. Pargo/ Erik Jufri acapkali hanya bisa terbengong menerima kecepatan pukulan crosscourt dari Irwan/ Yudi yang datang secara bertubi tubi.

Meski masih bisa meladeni permainan cepat Irwan/ Yudi dengan tertatih tatih, namun pasangan Pargo/ Erik Jufri akhirnya harus menelan pil pahit kekalahan di partai puncak ini.

Disaksikan sejumlah pengurus DPW Hidayatullah Bengkulu, warga, serta sejumlah penonton lainnya, duet Irwan/ Yudi tampil begitu apik dan saling mengisi.

Di set pertama, beberapa kali smash Irwan maupun Yudi membuat Pargo/ Erik Jufri kesulitan mengembalikan bola hingga unggul 2-0, 4-2.

Kompaknya kedua pemain ini dalam menyerang maupun bertahan, hingga tanpa kesulitan meraih poin demi poin hingga unggul 11-6.

Begitu juga di set kedua, Pargo/ Erik Jufri masih kesulitan mengimbangi permainan Irwan/ Yudi hingga unggul 4-1, 7-3 dan akhirnya menang 11-4.

Namun, di set ketiga baik Irwan maupun Yudi sering melakukan kesalahan sendiri, pukulan bola out hingga ketinggalan 3-8, 4-10 dan 6-11 sehingga kedudukan 2-1.

Namun, di set keempat, Irwan/ Yudi kembali tampil solid dengan terus menekan lawan hingga unggul 4-0, 5-7. Sebuah pukulan mematikan dari Irwan akhirnya menyudahi perlawanan Pargo/ Erik Jufri 11-6.

Pos terkait