Bupati Ngawi Resmikan Panen Pisang Cavendish Perdana Roumah Wakaf dan Mitra

pisang

NGAWI – Roumah Wakaf, sebuah lembaga wakaf terpercaya, kembali menunjukkan komitmennya dalam mengelola wakaf dengan amanah dan produktif.

Pada Minggu (10/3/2024), Roumah Wakaf menggelar acara Panen Perdana Perkebunan Wakaf Produktif Pisang Cavendish di Ngawi, tepatnya di Yayasan Panti Asuhan Almunawwarah.

Acara ini dihadiri oleh berbagai tamu penting, termasuk Bupati Ngawi H. Ony Anwar Harsono, ST., MH, Ketua Yayasan Ngawi Almunawwarah Zainul Fanani, Nadzir Wakaf Persada Agus Eko Setyawan, Direktur Roumah Wakaf Mochtar Mahmudi, SE, dan segenap pengurus Yayasan Ngawi Almunawwarah.

Dalam sambutannya, Bupati Ngawi menyampaikan apresiasinya atas kinerja Roumah Wakaf dalam mengelola wakaf dengan produktif.

Bupati berharap agar Roumah Wakaf dan Persada Jatim dapat terus berkolaborasi untuk memberikan manfaat bagi masyarakat, khususnya di Kabupaten Ngawi.

“Pada pagi hari ini kita bisa bersilaturahim dalam rangkaian kegiatan panen perdana perkebunan pisang cavendish. Semoga seluruh pengurus Persada Jatim dan juga Roumah Wakaf sejahtera sehingga bisa terus istiqomah menebar kebaikan dan manfaat kepada umat. Kami melihat prospek daripada pisang ini luar biasa semoga bisa bersinergi dan berkolaborasi. Dan di pisang ini tidak hanya halal tapi thoyyib,” ujar Bupati.

Menurut Bupati, perkebunan wakaf produktif pisang cavendish di Ngawi memiliki prospek yang sangat cerah. Pisang cavendish merupakan salah satu varietas pisang yang memiliki permintaan tinggi di pasaran.

Selain itu, diterangkan Bupati Ony Anwar, pisang cavendish juga relatif mudah ditanam dan memiliki daya tahan yang baik.

Tingkatkan Kesejahteraan

Sementara itu Direktur Roumah Wakaf, Mochtar Mahmudi, menjelaskan bahwa panen perdana ini merupakan hasil dari kerja keras dan dedikasi para pengurus Roumah Wakaf dan Yayasan Ngawi Al Munawwarah.

Mochtar Mahmudi juga menegaskan komitmen Roumah Wakaf dalam meningkatkan kesejahteraan umat melalui pengelolaan wakaf yang produktif.

“Alhamdulillah, hari ini kita bisa melaksanakan panen perdana perkebunan wakaf produktif pisang cavendish di Ngawi. Ini merupakan bukti nyata komitmen Roumah Wakaf dalam mengelola wakaf dengan amanah dan produktif.” kata Mochtar Mahmudi.

Mochtar Mahmudi menambahkan, pihaknya berharap hasil panen ini dapat memberikan manfaat bagi Yayasan Al Munawwarah dan masyarakat sekitar.

Acara panen perdana ini diawali dengan sambutan-sambutan dari para tamu undangan. Kemudian dilanjutkan dengan mauidhoh hasanah dan doa yang dibawakan oleh KH. Mundzir. Setelah itu, para tamu undangan diajak untuk melihat langsung proses panen pisang cavendish di lapangan.

Para tamu undangan juga diperkenalkan dengan proses pengolahan pisang setelah dipetik dari pohonnya. Mulai dari menggatung buahnya, memisahkan buah dengan batangnya, mencucinya, menimbangnya, hingga tahap terakhir yakni packing pisangnya yang dimasukkan ke dalam kardus.

Dijelaskan Mochtar Mahmudi, panen perdana perkebunan wakaf produktif pisang cavendish di Ngawi merupakan bukti nyata komitmen Roumah Wakaf dalam mengelola wakaf dengan amanah dan produktif.

“Roumah Wakaf akan terus berinovasi dan mengembangkan program-program wakaf produktif lainnya untuk meningkatkan kesejahteraan umat,” tandas Mochtar Mahmudi. */Adib Nursyahid

Pos terkait