Wali Kota Kediri Tinjau Program Makan Bergizi Gratis di SMPN 8, Pastikan Anak Sekolah Nikmati Makanan Sehat dan Aman

Barbar Simanjuntak

Jumat, 7 November 2025

Spektrum bahasan

NASIONAL.NEWS – KEDIRI – Wali Kota Kediri, Vinanda Prameswati, meninjau langsung pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis (MBG) di SMP Negeri 8 Kota Kediri, Jumat (7/11/2025). Kunjungan ini dilakukan untuk memastikan bahwa program unggulan Pemerintah Kota Kediri tersebut berjalan dengan baik dan memberikan manfaat nyata bagi para siswa.

Dalam peninjauannya, yang akrab disapa Mbak Wali itu tampak berkeliling ke area dapur dan tempat makan siswa untuk melihat langsung proses penyajian makanan. Ia juga meninjau menu yang disajikan hari itu serta berbincang dengan para siswa mengenai rasa dan kualitas makanan yang mereka terima.

“Saya lihat MBG-nya baik dan bergizi. Anak-anak makannya habis semua, baik sayur maupun buah juga dimakan. Ini artinya makanan yang disajikan sudah sesuai dengan selera dan kebutuhan gizi mereka,” ujar Wali Kota Vinanda.

Lebih lanjut, wali kota termuda di Indonesia tersebut menegaskan bahwa program MBG tidak hanya bertujuan memberikan makanan gratis, tetapi juga menanamkan pola hidup sehat dan kebiasaan makan bergizi sejak dini. “Kami ingin anak-anak tumbuh sehat, cerdas, dan bersemangat belajar. Program MBG ini bukan hanya soal memberi makan, tetapi juga soal membangun kebiasaan baik yang akan mereka bawa hingga dewasa,” jelasnya.

Dalam kesempatan itu, Mbak Wali juga berdialog dengan para siswa dan pihak sekolah untuk mengetahui langsung bagaimana pelaksanaan program di lapangan. Ia ingin memastikan bahwa setiap tahapan, mulai dari pengadaan bahan, pengolahan, hingga distribusi makanan, dilakukan dengan standar kebersihan dan keamanan pangan yang tinggi.

Sementara itu, Dewi, selaku Penanggung Jawab Program MBG di SMPN 8 Kediri, menjelaskan bahwa pelaksanaan program di sekolahnya berjalan lancar dan mendapat sambutan positif dari seluruh siswa. “Jumlah penerima MBG di SMPN 8 sebanyak 1.085 siswa. Karena ada aturan baru bahwa penanggung jawab juga mendapat jatah satu porsi, totalnya menjadi 1.086,” terangnya.

Dewi menambahkan, sejak program ini dilaksanakan, pihak sekolah terus melakukan penyesuaian agar proses distribusi berjalan optimal. “Alhamdulillah, selama pelaksanaan MBG tidak ada kendala berarti. Di awal memang sempat ada penyesuaian waktu pengiriman, tapi sekarang sudah berjalan normal dan tertib,” ujarnya.

Lebih jauh, Dewi juga mengungkapkan tingginya antusiasme para siswa terhadap program tersebut. “Anak-anak selalu menanyakan menu MBG setiap hari. Menunya sangat bervariasi, dan kami terus berkoordinasi dengan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) agar kualitas serta selera makanan tetap terjaga. Pihak SPPG juga terbuka menerima masukan dari sekolah,” pungkasnya.

Melalui program Makan Bergizi Gratis, Pemerintah Kota Kediri berkomitmen meningkatkan kualitas kesehatan dan gizi anak-anak sekolah, terutama bagi siswa tingkat dasar dan menengah. Kunjungan Wali Kota ke SMPN 8 ini menjadi bentuk perhatian nyata terhadap keberlangsungan program yang diharapkan mampu mencetak generasi penerus yang sehat, cerdas, dan berkarakter kuat.

TERKAIT LAINNYA

Exit mobile version